SERI PERDANA SUZUKI DI AJANG MOTOGP 2015 SANGAT MEMUASKAN
Hasil
MotoGP 2015 Qatar lalu (29 Maret), menempatkan duo ridernya, Aleix
Espargaro dan Maverick Vinales finish di urutan 11 dan 14. Tentunya ini
hasil yang cukup memuaskan dari pasukan Suzuki Ecstar MotoGP setelah 3
tahun absen dan comeback ke balapan kasta tertinggi di dunia.
Mantapnya, dalam beberapa sesi Free Practice (FP) sempat berada
di barisan depan. Menarik diselami bagaimana respon duo rider tersebut
sehubungan riset dari pacuan Suzuki GSX-RR yang diaplikasi. Paling tidak
sebagai gambaran atas pertarungan di seri perdana.
“Saya senang
dengan hasil ini. Pada intinya kami memiliki masalah pada mesin. Namun
yang utama ialah power. Jika kita mendapatkan beberapa HP (Horse Power)
lagi, maka akan dapat berada di depan. Terpenting, kita mendapat poin
dan selanjutnya kembali fokus pada pengembangan, “terang Aleix
Espargaro.
Secara logika, Espargaro ingin adanya peningkatan
tenaga agar dapat bersaing dengan kudapacu pabrikan Yamaha, Honda dan
Ducati. “Menjadi pengalaman yang luar biasa. Saya punya masalah dengan
beberapa perangkat elektronik hingga kehilangan kontrol traksi. Saya
hanya mengandakan pergelangan tangan saja. Namun mesin bekerja dengan
baik hingga saya terus bertarung. Yang pentng, saya mendapatkan dua poin
dan ini adalah prioritas kami.
Sumber OTOTREND
Rabu, 08 April 2015
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar