Tips Merawat Forklift agar Fit

Tips Mudah Merawat Forklift, untuk dapat memperpanjang umur forklift harus diperhatikan perawatannya, perawatan forlift dilakukan secara berkala dan dilakukan pengecekan secara perhari dengan tujuan forklift yang akan dipergunakan dalam keadaan selalu baik untuk dipergunakan.
Hal – hal yang perlu diperhatikan dalam pengecekan harian Forklift :
tips mudah merawat forklift
Pengecekan accu
pastikan air accu terisi penuh sesuai dengan levelnya, pengisian air accu menggunakan selang agar bahaya cipratan accu berkurang.
Pengecekan Radiator.
Pengecekan air radiator dilakukan setiap pagi pada saat mesin tidak panas. Apabila mesin sudah digunnakand dan dalam keadaan panas, maka pengecekan air radiator dilakukan dengan kondisi mesin dihidupkan.
Pengecekan Level Solar.
Pengecekan level solar dilakukan setiap hari. pengisian solar dilakukan dalam keadaan mesin mati, apabila forklift kehabisan bensin dan mogok, maka pengisian diesel solar dilakukan dengan mengeluarkan isi angin terlebih dahulu dengan memompa pada filter, lalu dilakukan pengisian solar
Pengecekan Ban.
Tekanan ban depan : 100 – 120 psi. Tekanan ban belakang : 80 – 100 psi. Apabila benang ban sudah kelihatan, ban tersebut sudah tidak dapat digunakan dan harus diganti, karena bahaya mudah meledak.
Pengecekan Rem.
Pengecekan rem dilakukan setiap kali sebelum mulai mengemudi dengan cara menilai kepakeman rem. Apabila rem kurang pakem, harus dilaporkan ke subcontractor yang bertugas dan memeriksa.
Pengecekan level Oli Mesin.
Pengecekan level Oli Mesin dilakukan setiap pagi sebelum digunakan. Apabila level oli sudah mengalami pengurangan, harus dilaporkan ke subcontractor yang bertugas dan memeriksa.

Sumber:sentraforklift.com

0 komentar: